Merupakan Sekolah Tinggi Teologi yang mendidik Mahasiswa menjadi Calon Pelayan dan Pendidik yang mampu melayani di dearah yang tidak terlayani dan mampu menjangkau yang tidak terjangkau
Kamis, 3 Februari 2022 bertempat di kampus 1 STT STAR'S LUB Luwuk Banggai, prodi teologi bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Prodi Teologi melaksanakan Miniworkshop dengan agenda "Perencanaan Riset dan PkM Prodi Teologi Tahun 2022.
Dalam sambutan ketua STT STAR'S LUB yang diwakili oleh Waket. 4 bidang Pelayanan Bapak Junni Yokiman, S.Th., M.Pd.K beliau sangat memberikan apresiasi dan dukungan kepada prodi teologi dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan yang sejatinya sangat bermanfaat bagi pengembangan lembaga STT STAR'S LUB secara umum dan secara khusus prodi teologi.
Mengawali penjelasan materi tentang Riset dan PkM, kaprodi teologi ibu Ermin A. Mosooli, M.Si mengungkapkan bahwa pelaksanaan Miniworkshop pada saat ini, merupakan bentuk komitmen yang harus dilakukan oleh prodi teologi dan juga lembaga STT STAR'S LUB terhadap program yang sudah tertuang dalam RENSTRA dan juga telah disepakati bersama dalam pelaksanaan RAKER Prodi Teologi pada beberapa waktu yang lalu.
Dijelaskan juga bahwa Riset dan PkM yang akan dilaksanakan oleh prodi teologi bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Prodi Teologi (HMPT) adalah hal yang harus dilakukan baik oleh prodi maupun lembaga demi menuntaskan tanggung jawab Perguruan Tinggi ( Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat).
Turut hadir juga dalam kegiatan ini, beberapa dosen tetap prodi teologi, pengurus HMT dan mahasiswa prodi teologi semester III. admin.