Merupakan Sekolah Tinggi Teologi yang mendidik Mahasiswa menjadi Calon Pelayan dan Pendidik yang mampu melayani di dearah yang tidak terlayani dan mampu menjangkau yang tidak terjangkau
STT STAR’S LUB, 22 Juni 2024 Pukul 16.00-18.00 Wita melaksanakan Kegiatan dan Ibadah Pengutusan Mahasiswa PKL Semester 4 Prodi Pendidikan Agama Kristen (PAK).
Adapun susunan kegiatan yaitu:
1. Ibadah
2. Pembacaan SK Penempatan Mahasiswa PKL
3. Sambutan-sambutan
4. Foto Bersama
5. Ramah Tamah
6. Penutup
Kegiatan dan Ibadah berjalan dengan baik, hamba Tuhan yang menyampaikan firman Tuhan dalam Ibadah pengutusan Ibu Kezia Assa, M.Pd.K. Pembacaan SK Penempatan oleh Dr. Junni Yokiman, M.Pd.K (Wakil Ketua 4 Bidang Pelayanan dan Pengabdian Masyarakat), sambutan-sambutan oleh Dr. Purnama Pasande, M.Th., M.Pd (Ketua STT STAR’S LUB) dan Dr. Fransisko Oes Asa, M.Pd.K (Kaprodi PAK).
Pada pukul 20.00 dilanjutkan doa dan perenungan masing-masing (merenungkan dan memikirkan secara mendalam kehadiran Kristus di sekitar dan dan di dalam diri).
Serangkaian dengan kegiatan di atas, pada tanggal 23 Juni Pukul 06.00-07.30, diadakan ibadah Minggu dan hamba Tuhan yang menyampaikan firman Tuhan adalah bapak Fredy Sosinggih, S.Th.
Selesai ibadah, dilanjutkan dengan lomba senam (peserta staf/dosen/mahasiswa) dan lomba makan tercepat (peserta mahasiswa). Kegiatan ini sangat seruh karena peserta antusias mengikuti dan juga kegiatan ini dapat membangun keakraban antar dosen, staf dan mahasiswa.
Kegiatan di atas berlangsung selama 2 hari, di salah satu Vila di Keles. Terima kasih kepada hamba Tuhan yang telah menyampaikan firman Tuhan, juga kepada Preti Y. Sakey dan Nirta Yami (mahasiswi tingkat akhir) sebagai pemandu kegiatan dan memimpin pujian dalam ibadah pengutusan ini, dan juga kepada bapak Philip Leonardo pemilik Vila yang telah memberikan tempatnya untuk dilaksanakan kegiatan dan ibadah pengutusan mahasiswa PKL, kasih-Nya selalu menyertai dalam setiap tugas dan pelayanan yang telah dilakukan dan yang akan dilakukan. (SDG)