Mengapa Memilih STT STAR'S LUB?

Merupakan Sekolah Tinggi Teologi yang mendidik Mahasiswa menjadi Calon Pelayan dan Pendidik yang mampu melayani di dearah yang tidak terlayani dan mampu menjangkau yang tidak terjangkau

CONTACT INFO
  • Alamat: Jl. Sungai Bunta No. 04 RT. 02, RW 03, Luwuk Banggai (94713) Kel. Keleke, Kec. Luwuk Kab. Banggai Prop. Sulawesi Tengah.
  • Phone: 08114503222, 081357547031
  • Email: sttstarslub.luwuk@gmail.com

Ibadah Pembukaan Semester Tahun Ajaran 2019/2020

img

STT STAR’S LUB hari ini tanggal 31 Juli 2019 memulai perkuliahan tahun ajaran 2019-2020. Pembukaan semester diawali dengan ibadah. Dalam ibadah pembukaan firman Tuhan dengan tema “Bertambah Karena Tuhan” disampaikan oleh Ibu Nanchy Lepong Bulan, S.Pd.K., M.Th yang terdapat  2 Raja-Raja 20:1-6 dan ayat 16-19.

Setelah ibadah selesai dilanjutkan sambutan dari Ketua STT STAR’S LUB Dr. Purnama Pasande, M.Th dan penyampaian dari bidang  akademik tentang proses perkuliahan dan jadwal perkuliahan,  bahwa perkuliahan dimulai hari ini, dan jadwal perkuliahan, dosen pengampu bisa dilihat di mading dan juga bisa dilihat di website kampus.

Sesuai pantauan, jadwal perkuliahan hari ini di semester  1 Prodi Teologi dan Pendidikan Agama Kristen kelas gabungan mata kuliah Bahasa Inggris dan Pembentukan Karakter, semester 3 Prodi Teologi dan Pendidikan Agama Kristen kelas gabungan mata kuliah Pembimbing dan Pengantar PL 3, semester 7 Prodi Teologi mata kuliah Entrepreneurship, dan di semester 7 Prodi Pendidikan Agama Kristen mata kuliah Metodologi Penelitian Sosial dan Penelitian Tindakan (MPSPT). Adapun dosen pengampu hari ini adalah J. Pohan, M.Th., Oskar Sopang, M.Th, Lefrand Lembolangi, MA.,M.Pd.K., M.Th dan Ermin A. Mosooli, S.Si. Teol., M. Si.

 

Teologi 65